Babinsa Pantau Pemberian Vaksin Polio Pada Anak Balita

    Babinsa Pantau Pemberian Vaksin Polio Pada Anak Balita
    Koptu Danang Babinsa Koramil 01/Demak Kota Kodim 0716/Demak malaksanakan monitoring pemberian Vaksin Polio bagi balita di Rumah Bapak Suraji rt 01 Rw 02 Desa Kedondong Kecamatan Demak Kota Kabupaten Demak

    DEMAK – Koptu Danang Babinsa Koramil 01/Demak Kota Kodim 0716/Demak malaksanakan monitoring pemberian Vaksin Polio bagi balita di Rumah Bapak Suraji rt 01 Rw 02 Desa Kedondong Kecamatan Demak Kota Kabupaten Demak, Selasa (16/01/2024).

    Koptu Danang dalam kegiatan tersebut mengatakan, pemberian Vaksin polio kepada balita wajib di lakukan guna mengantisipasi terjangkitnya penyakit polio.

    ‘Program pemberian Vaksin polio ini merupakan program pemerintah yang wajib di dukung oleh seluruh lapisan Masyarakat, jelas Koptu Danang.

    Menurut Koptu Danang, tujuan dari kegiatan tersebut guna memastikan kegiatan Vaksin Polio berjalan lancar dan merata, sehingga para balita di Desa Kedondong memiliki tingkat imunitas terhadap polio.

    ‘Kita membantu program pemerintah untuk mencegah munculnya kasus polio yang disebabkan oleh virus, tutupnya.

    demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Senyum Salam Dan Sapa, Upaya Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 12/Mranggen Komsos Dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit

    Ikuti Kami